[vd-breadcrumbs]
Kam, 05 01 2023 - 12:53 WIB - Dibaca : [vd-hits] Kali

PELANTIKAN, PENGAMBILAN SUMPAH DAN PENANDATANGANAN FAKTA INTEGRITAS ANGGOTA PPK PEMILU TAHUN 2024.

Prokopimmentawaikab.com, Tuapejat – Pj Bupati Kepulauan Mentawai Martinus D menghadiri acara pelantikan, pengambilan sumpah serta penandatanganan fakta integritas anggota ppk pemilu tahun 2024, di dampingi Kasdim, Kepala Kebangpol Camat Sipora Utara dan Sipora Selatan dan Tokoh Agama. Rabu, 4 Januari 2023.

Dalam sambutannya, Martinus D menyampaikan selamat kepada 50 peserta ppk kecamatan, atas terpilihnya sebagai panitia ppk. Fakta integritas adalah suatu pegangan buat para panitia ppk ketika berada dilapangan, aplikasikanlah sumpah dan janji sebagai landasan bukti kerja yang sportif. Dan tentunya harus sesuai dengan aturan yang berlaku, sehingga didalam pengawalan setiap kegiatan bisa berjalan dengan sukses dan lancar.

Pj. Bupati juga menyampaikan berharap janji yang disampaikan dapat direalisasikan ketika sedang bekerja di lapangan pada saat pemilihan umum dan sebagainya sesuai dengan prosedur. Integritas dan loyalitas betul-betul dilakukan sehingga setiap proses yang dilaksanakan dapat berjalan dengan baik, aman dan sukses.

Bukan hanya itu saja, Martinus D juga menyarankan agar setiap panitia ppk kecamatan untuk selalu berkoordinasi dengan para camat setempat. Karena merekalah yang paham akan kondisi masyarakatnya, dan tetap menjalin hubungan kerja sama untuk mensukseskan setiap kegiatan-kegiatan yang berlangsung. (Wt)

BERITA LAINNYA

[ratio-thumbnail size="medium" ratio="16:9" class="rounded"]
PJ.Bupati Kepulauan Mentawai Fernando Jongguran Simanjuntak Tandatangani Kesepakatan dengan Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat.
[ratio-thumbnail size="medium" ratio="16:9" class="rounded"]
Pj.Bupati Kunjungi Politeknik Lampung Terkait Program Studi Di Luar Kampus Di Kepulauan Mentawai
[ratio-thumbnail size="medium" ratio="16:9" class="rounded"]
PJ. Bupati Hadiri Rakor Pelaksanaan Dekonsentrasi Tugas dan Wewenang Gubernur Sebagai Wakil Pemerintah Pusat.
[ratio-thumbnail size="medium" ratio="16:9" class="rounded"]
Pj.Bupati Kepulauan Mentawai Hadiri Rakor Penanggulangan Kemiskinan Di Sumatera Barat